SMA Negeri 1 Belimbing Ciptakan Sekolah yang BERSAHAJA
Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Belimbing merupakan satu di antara sekolah negeri yang terletak di Kecamatan Belimbing. Sekolah ini terletak di Jalan Propinsi Nomor 51 Pemuar, Kabupaten Melawi. Sejak berdiri tahun 2005 hingga kini, SMAN 1 Belimbing sudah meluluskan lebih dari 1000 siswa. Dari jumlah lulusan yang tidak sedikit tersebut, tentu ada guru dan staf yang turut andil di dalamnya. Saat ini, ada 27 guru dan 4 staf yang masih aktif bekerja di SMAN 1 Belimbing, yang mana guru-guru tersebut mengajar kelas X, XI, dan XII yang berjumlah 392 orang.
Masing-masing jenjang kelas di SMAN 1 Belimbing terbagi menjadi dua jurusan, yakni jurusan Matematikan dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIA) serta Ilmu-ilmu Sosial (IIS). Untuk kelas X yang berjumlah 166 orang, terdiri dari tiga kelas MIA dan tiga kelas IIS; kelas XI yang berjumlah 133 orang terdiri dari dua kelas MIA dan tiga kelas IIS; dan kelas XII yang berjumlah 92 siswa terdiri dari dua kelas MIA dan satu kelas IIS. Jumlah siswa yang tidak sedikit tersebut tentu dibarengi dengan pembangunan sarana dan prasarana yang menunjang proses belajar-mengajar dan kompetensi siswa.
Sarana dan prasarana terus ditingkatkan untuk menunjang proses belajar-mengajar dan kompetensi siswa. Untuk memudahkan akses siswa bertemu guru, terdapat ruang guru di depan gerbang masuk. Saat ini, sudah ada 14 ruang kelas yang digunakan sebagai ruang belajar untuk siswa kelas X, XI, dan XII. Untuk meningkatkan minat baca siswa, terdapat perpustakaan yang terletak tidak jauh dari ruang kelas sehingga memudahkan siswa mengakses perpustakaan untuk sekadar membaca dan meminjam buku atau berdiskusi terkait materi pelajaran. Sebagai penunjang dalam meningkatkan kemampuan siswa di bidang sains, bahasa, dan teknologi, terdapat laboratorium biologi, kimia, fisika, bahasa serta komputer yang letaknya tidak jauh dari perpustakaan. Ada juga musholla di dekat perpustakaan yang digunakan para guru dan siswa untuk beribadah. Selain itu, untuk meningkatkan kompetensi siswa di bidang olahraga, terdapat lapangan bola basket, voli, bola kaki, dan lompat jauh yang letaknya di depan ruang guru dan ruang kelas. Tidak lupa pula disediakan WC bagi para siswa di dekat ruang kelas untuk memudahkan siswa mengaksesnya.
SMAN 1 Belimbing memiliki visi menjadi sekolah yang unggul dalam mutu lulusan, disiplin, beriman, dan bertakwa serta berprestasi dalam kegiatan yang berpijak pada budaya bangsa. Demi mewujudkan visi tersebut, SMAN 1 Belimbing memiliki beberapa misi. Misi tersebut antara lain yakni, meningkatkan mutu pendidikan sesuai kebutuhan masyarakat dan perkembangan IPTEK; menumbuhkan sikap penghayatan terhadap nilai-nilai keagamaan; mengoptimalkan penggunaan sumber daya manuia, baik kepala sekolah, guru, dan staf; menciptakan lingkungan belajar yang bersih, indah, nyaman, dan harmonis; menggali potensi siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler; menumbuhkan semangat belajar siswa dan menghargai waktu; dan menggali potensi masyarakat/dunia usaha melalui Komite Sekolah.
Guna mewujudkan visi dan misi tersebut, SMAN 1 Belimbing juga memiliki jargon BERSAHAJA (Berbudaya, Elok, Religius, Sehat, Asri, Harmonis, Akuntabel, Juara, Amanah) yang dapat menumbuhkan semangat juang para siswa, guru, dan staf untuk terus mewujudkan visi dan misi sekolah. Jargon BERSAHAJA tercermin dalam beberapa aspek di lingkungan SMAN 1 Belimbing.
Kata ‘berbudaya’ tercermin dalam kegiatan setiap sebulan sekali di SMAN 1 Belimbing. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang melibatkan guru dan siswa, di mana guru dan siswa menggunakan pakaian adat dalam proses belajar-mengajar setiap hari Selasa. Kegiatan tersebut bertujuan untuk melestarikan warisan budaya daerah.
Gambar 1. Dewan guru SMAN 1 Belimbing saat menggunakan pakaian adat
Gambar 2. Siswa bersama dewan guru saat memakai pakaian adat
Kata ‘elok’ tercermin dari lingkungan SMAN 1 Belimbing yang ditanami beberapa tanaman hias. Hal tersebut menjadikan mata siapa saja yang pertama kali memasuki gedung sekolah akan dimanjakan dengan indahnya belasan tanaman hias yang terpajang di pintu masuk kantor sekolah. Tanaman hias yang terdapat di SMAN 1 Belimbing terdiri dari lidah mertua (Sansevieri trifasciata), kamboja (Plumeria sp.), sri rejeki (Aglaonema crispum), spider plant (Chlorophytum comosum), keladi hias (Caladium bicolor), keladi kuping keledai (Alocasia polly), keladi kuping kelinci (Alocasia sanderiana), keladi green ice (Caladium marmoratum), dan tanaman hias lain yang sejenis.
Gambar 3. Tanaman hias di depan kantor
Kata ‘religius’ tercermin dalam kehidupan sehari-hari dan kegiatan yang diselenggarakan di SMAN 1 Belimbing. Kata Religius tercermin dalam kehidupan sehari-hari dan kegiatan keagamaan, seperti sholat, puasa, menyelenggarakan sholat berjamaah di musholla ketika bulan Ramadhan, menyelenggarakan misa bersama, dan menyelenggarakan acara untuk memperingati hari-hari besar keagamaan.
Kata ‘sehat’ tercermin dari kegiatan dan tersedianya beberapa fasilitas yang menunjang kebersihan dan kesehatan lingkungan. Di setiap ruang kelas, sudah ada sapu untuk siswa membersihkan ruangan kelas dan disediakan pula tempat sampah untuk membuang sampah. Bahkan, di depan ruang guru disediakan pula tempat sampah organik dan nonorganik untuk memisahkan sampah organik dan nonorganik. Selain itu, hampir di setiap jenjang kelas juga disediakan wc siswa dan dibersihkan setiap sepulang sekolah oleh siswa agar terjaga kebersihannya. Di masa pandemi COVID-19 ini, telah disediakan pula tempat cuci tangan dan handsinitizer serta masker. Dengan kegiatan dan fasilitas yang ada tersebut, akan tercipta lingkungan sekolah yang sehat bagi guru dan siswa.
Kata ‘asri’ tercermin dari kondisi sekolah yang dikelilingi berbagai pohon, termasuk pohon buah sehingga menjadikan suasana di sekolah tersebut terasa nyaman, sejuk, dan rindang. Pohon-pohon buah tersebut terdiri dari pohon pisang (Musa parasidiaca), mangga (Mangifera indica), jambu air (Syzygium aqueum), kedondong (Spondias dulcis), dan kersen (Muntingia calabura). Suasana yang asri tersebut menjadikan siapa saja yang berkunjung ke SMAN 1 Belimbing merasa betah berlama-lama di sana.
Gambar 4. Halaman depan SMAN 1 Belimbing
Gambar 5. Kepala Sekolah beserta Pengawas Pembina dan Tim Polres melakukan penghijauan
Kata ‘harmonis’ tercermin dalam kegiatan yang dilakukan setiap sebulan sekali di sekolah. Setiap sebulan sekali, diselenggarakan acara makan bersama bagi para guru dan siswa. Acara tersebut mengharuskan guru dan siswa membawa bekal makanan dari rumah masing-masing dan kemudian dimakan bersama saat sarapan di sekolah. Dengan adanya acara tersebut, diharapkan para siswa dan guru memakan makanan yang sehat, terjalin keakraban dan keharmonisan.
Gambar 6. Siswa SMAN 1 Belimbing saat makan bersama
Gambar 7. Dewan guru dan staf SMAN 1 Belimbing saat makan bersama
Kata ‘akuntabel’ tercermin dari perilaku yang ditunjukkan guru kepada siswa dan orang tua siswa di SMAN 1 Belimbing. Bentuk akuntabilitas yang ditunjukkan guru kepada siswa dan orang tua siswa adalah dengan melaporkan hasil penilaiannya dalam bentuk hasil belajar siswa setiap akhir semester. Selain itu, setiap hendak mengajar, guru juga memperhatikan silabus dan Rencana Program Pembelajaran (RPP), mempersiapkan bahan ajar serta materi untuk diajarkan.
Kata ‘juara’ tercermin dalam berbagai prestasi yang diraih oleh siswa SMAN 1 Belimbing. Sejak berdiri tahun 2005, sudah ada banyak prestasi yang diraih siswa SMAN 1 Belimbing. Beberapa prestasi tersebut antara lain:
- Juara 1 Lomba Hasta Karya Penegak Putri
- Juara 1 Lomba Hasta Karya Penegak Putra
- Juara 1 Melawi Football Club (MFC)
- Juara 1 Lomba Mirip Polisi Putri
- Juara 1 Lomba Mirip Polisi Putra
- Juara 1 Lomba Andalan Smart Quiz (ASQ)
- Juara 2 Lomba Kebersihan
- Juara 2 Lomba Keterampilan Baris-Berbaris
- Juara 2 Lomba Lomba Penyuluhan Pandega Putra
- Juara 2 Lomba Karikatur
- Juara 2 Lomba Upacara Pramuka Penegak Putri
- Juara 2 MNK Futsal Club
- Juara 3 Baca Puisi Putri
- Juara 3 Menyanyi Solo Kegiatan FL2SN Tingkat Kabupaten Melawi
- Juara 3 Lomba Kelas Sehat Tingkat Sekolah
- Juara 3 Lomba Formasi Sandi
- Juara 3 Lomba Upacara Pramuka Putra
- Juara 3 Lomba Yel-yel dan masih banyak lagi prestasi lainnya
Gambar 8. Berbagai piala dan penghargaan yang diterima SMAN 1 Belimbing
Kata ‘amanah’ tercermin dalam beberapa perilaku yang ditunjukkan oleh guru dan siswa di SMAN 1 Belimbing. Bagi para siswa, sikap amanah ditunjukkan dengan perilaku seperti, mengerjakan setiap tugas dari guru dan hadir di sekolah tepat waktu, serta membersihkan ruangan kelas sebelum belajar sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Bagi para guru, sikap amanah ditunjukkan dengan memberikan penilaian sesuai dengan kemampuan siswa dan menjalankan tugas yang diamanahkan dengan sungguh-sungguh, seperti menjadi bendahara sekolah, bagian kemahasiswaan, guru piket, dan tugas lainnya yang ada di sekolah.
SMAN 1 Belimbing terus berupaya menciptakan sekolah yang berkualitas dari segala aspek. Dengan jargon BERSAHAJA, SMAN 1 Belimbing terus merealisasikannya agar terus terwujud dan lebih baik dari tahun ke tahun dengan program-program unggulan yang telah dibuat sesuai dengan visi dan misi sekolah.
Profil Penulis
Laili Amelia Mardiyatun, S.Pd., merupakan satu di antara guru muda yang mengajar di SMA Negeri 1 Belimbing. Penulis yang akrab disapa Laili ini lahir di Sintang, 30 Juni 1997 dan telah menyelesaikan studinya di Universitas Tanjungpura (Untan) tahun 2019 lalu. Sejak kelas XII, ia sangat suka menulis, baik itu cerita fiksi maupun nonfiksi. Sejak hobinya tersebut ia tekuni, ia sudah beberapa kali mengirimkan tulisannya ke berbagai kegiatan lomba dan koran. Alhasil, satu karyanya, yakni “Review Film Monster Inc” telah termuat dalam koran Pontianak Post tahun 2016. Dalam moto hidupnya, ia selalu berpegang pada kalimat Lakukan hal yang kamu senangi selama itu membahagiakanmu dan jangan pernah mengikuti standar kebahagiaan orang lain.
Tinggalkan komentar